Drama Korea (Drakor) selalu berhasil mencuri perhatian penonton dengan alur cerita yang menarik dan karakter yang kuat. Di antara berbagai genre yang ada, drama dengan tema monster telah menjadi salah satu favorit banyak orang. Menghadirkan ketegangan, misteri, dan visual efek yang memukau, drama-drama ini berhasil menciptakan dunia yang penuh fantasi dan bahaya.
Dalam artikel ini, kami akan membahas beberapa drakor terbaik yang mengangkat tema monster. Mulai dari kisah manusia yang berubah menjadi makhluk mengerikan hingga pertarungan melawan kekuatan supranatural, drama-drama ini akan membawa Anda ke dalam petualangan yang seru dan menegangkan. Jadi, siapkan diri Anda untuk menjelajahi dunia yang penuh dengan monster bersama rekomendasi drkor berikut ini!
Daftar Drama Korea Monster yang Bisa Anda Tonton
-
Drama Korea Hellbound
Hellbound adalah drakor yang berkisah tentang fenomena supernatural di mana monster muncul di bumi untuk mengutuk orang-orang yang berdosa ke neraka. Monster-monster ini memiliki wujud yang amat menyeramkan. Peristiwa ini diawali dengan kemunculan entitas gelap yang memberi tahu seseorang tentang tanggal dan waktu kematiannya serta tempat dia akan dihakimi dan diseret ke neraka. Fenomena ini menyebabkan ketakutan massal dan membuat orang-orang mempertanyakan keyakinan mereka tentang kehidupan setelah kematian. Selain adegan-adegan menegangkan, Hellbound juga menyajikan refleksi mendalam tentang moralitas, keadilan, dan ketakutan manusia akan hal yang tidak diketahui. Drakor ini mengajak penonton untuk berpikir tentang bagaimana masyarakat bereaksi terhadap fenomena yang tidak bisa dijelaskan dan bagaimana keyakinan dapat digunakan untuk memanipulasi orang lain.
2. Drama Korea Gyeongseong Creature
Drama ini mengambil latar belakang tahun 1945 di Gyeongseong (nama lama untuk Seoul pada masa penjajahan Jepang) berkisah tentang peciptaan monster sebagai eksperimen perang. Drakor ini mengikuti kisah Jang Tae-sang, seorang pria kaya yang menjalankan bisnis di kawasan Bukchon. Kehidupannya yang penuh kenyamanan berubah ketika dia bertemu dengan Yoon Chae-ok, seorang wanita yang mencari ibunya yang hilang. Bersama-sama, mereka menghadapi monster dan kekuatan jahat yang mengancam kota. Dibintangi oleh artis kenamaan Park Seo-joon sebagai Jang Tae-sang, seorang pria tampan dan kaya yang memiliki keterampilan bisnis hebat serta pesona yang memikat. Dia awalnya fokus pada kekayaannya sendiri, tetapi kehidupannya berubah setelah bertemu dengan Chae-ok, Han Soe Hee.
3. Drama Korea The School Nurse Files
Menceritakan kisah Ahn Eun-young, seorang perawat sekolah yang memiliki kemampuan unik untuk melihat dan melawan monster-monster supranatural yang terbuat dari residu keinginan manusia, yang disebut “jelly”. Monster ini sering kali menyebabkan masalah di sekolah, dan Eun-young menggunakan kemampuan serta senjata khususnya untuk melindungi siswa dari bahaya yang ditimbulkan oleh jelly tersebut. Dia dibantu oleh Hong In-pyo, seorang guru yang memiliki energi pelindung yang dapat mengisi ulang kekuatan Eun-young. Drama ini menawarkan alur cerita yang segar dan tidak biasa. Setiap episode menampilkan tantangan baru yang harus dihadapi oleh Eun-young dan In-pyo, dengan berbagai jenis jelly dan masalah yang mereka sebabkan.
4. Drama Korea Kingdom
Kingdom berlatar pada periode Dinasti Joseon, drakor ini dimulai dengan putra mahkota Lee Chang yang menemukan dirinya terjebak dalam konspirasi politik setelah raja, ayahnya, jatuh sakit akibat penyakit misterius. Drama bercerita soal monster setengah manusia alias zombie ini sangat seru. Bercerita soal wabah misterius mulai menyebar, mengubah orang menjadi zombie, Lee Chang harus menghadapi ancaman ganda: zombie yang haus darah dan para bangsawan yang korup. Dia berusaha untuk menyelamatkan kerajaannya dari kehancuran dengan bantuan beberapa sekutu setia. Kingdom menonjol dengan visual yang memukau dan efek khusus yang realistis. Pemandangan indah dari Korea era Joseon dipadukan dengan adegan zombie yang menyeramkan menciptakan kontras yang menarik.
5. Drama Korea Parasyte: The Grey
Adaptasi drakor Korea ini sangat dinantikan dari manga populer Jepang “Parasyte” (Kiseijuu) karya Hitoshi Iwaaki. Parasyte: The Grey mengikuti kisah yang mirip dengan manga aslinya, di mana parasit misterius tiba di Bumi dan mulai menginfeksi manusia dengan cara masuk ke dalam otak mereka. Parasit ini mengendalikan tubuh inangnya dan mengambil alih kehidupannya, membuat manusia berubah menjadi monster. Namun, salah satu parasit gagal menginfeksi otak seorang wanita muda dan malah mengambil alih tangan kanannya. Mereka harus bekerja sama untuk bertahan hidup dan melawan ancaman parasit lainnya yang lebih ganas. Pengembangan drakor dari manga ini memberikan basis cerita yang kuat dengan penggemar setia yang sudah tertarik dengan konsep dasar dari manga tersebut. Penggabungan elemen-elemen dari manga Jepang ke dalam budaya Korea memberikan sentuhan baru yang menarik. Monster ini wujudnya masih seperti manusia.